
PUSATBERITA Indonesia — Sebuah video yang merekam aksi seorang pengunjung Taman Safari Indonesia keluar dari mobil viral di media sosial. Dalam video yang beredar, terlihat sejumlah pengunjung turun dari kendaraannya dan menghampiri satwa.
Padahal, di lokasi tersebut sudah terpasang papan peringatan yang bertuliskan ‘Dilarang Keluar Dari Mobil’. Terkait peristiwa itu, manajemen Taman Safari Indonesia menyatakan tindakan itu sangat berbahaya dan melanggar aturan.
“Sehubungan dengan video yang beredar mengenai pengunjung yang turun dari kendaraan saat Safari Journey, kami menegaskan bahwa tindakan tersebut sangat berbahaya dan melanggar peraturan Taman Safari Indonesia,” kata Senior Vice President Marketing Taman Safari Indonesia Group, Alexander Zulkarnaen dalam keterangan tertulis, Selasa (18/2).
Karenanya, manajemen melarang keras pengunjung untuk keluar dari kendaraan di area satwa lepas lantaran dapat membahayakan diri sendiri, pengunjung lain dan mengganggu satwa di habitatnya.
“Pengunjung yang melanggar aturan akan dikenakan sanksi tegas sesuai regulasi, karena Taman Safari Indonesia merupakan lembaga konservasi in-situ yang berkomitmen pada perlindungan satwa sesuai peraturan pemerintah,” tutur Alex.
“Kami mengimbau seluruh pengunjung untuk mematuhi peraturan yang telah ditetapkan, tetap berada di dalam kendaraan, dan mengikuti arahan petugas demi pengalaman berwisata yang aman dan nyaman,” lanjutnya.
Bagi para pengunjung yang ingin berinteraksi lebih dekat dengan satwa, Taman Safari Indonesia telah menyediakan area Baby Zoo. Di area itu, interaksi dapat dilakukan dengan aman di bawah pengawasan tim perawat hewan.
“Kami akan terus meningkatkan pengawasan dan edukasi kepada pengunjung agar kejadian serupa tidak terulang. Mari bersama-sama menjaga keamanan, kenyamanan, dan kelestarian satwa di Taman Safari Indonesia,” ucap Alex.
Baca juga :
ASN Tendang Siswa yang Demo Tolak Makan Bergizi Gratis