
PUSAT KESEHATAN – Kanker merupakan salah satu jenis penyakit berbahaya yang sering kali tidak menunjukkan gejala pada tahap awal. Tak sedikit pasien baru mendapatkan diagnosis saat sudah berada di stadium lanjut, sehingga proses perawatan menjadi lebih sulit.
Oleh karena itu, penting bagi masyarakat melakukan pemeriksaan dini, meski tidak merasakan gejala khas dari kanker. Dokter dari National Health Service Inggris (NHS) Dr Ranj menuturkan ada beberapa gejala sederhana yang mungkin bisa menjadi pertanda kanker.
Beberapa gejala ini seringkali dianggap sebagai sesuatu yang biasa saja.
“Jadi kita berbicara tentang menjadi lebih sadar akan tanda dan gejala. Jika ada sesuatu yang tidak dapat dijelaskan, yang membuat Anda khawatir, bicara dengan seseorang profesional,” kata Ranj dikutip dari Mirror, Minggu (13/4/2025).
1. Berat Badan Menurun Tanpa Alasan Jelas
Salah satu gejala kanker yang paling umum adalah penurunan berat badan tanpa alasan jelas. Ranj menjelaskan sel kanker yang membelah dan tumbuh besar dapat menghabiskan banyak energi.
Peningkatan penggunaan energi membuat tubuh membakar lebih banyak kalori daripada biasanya. Hal ini yang membuat berat badan menurun sendiri tanpa diet tertentu.
2. Keringat Malam
Keringat malam yang terjadi berulang juga dapat menjadi pertanda kanker. Beberapa jenis kanker seperti limfoma dapat memicu pelepasan protein (sitokin) yang menyebabkan peradangan sistemik dan mengganggu pengaturan suhu.
Hal tersebut yang akhirnya memicu munculnya keringat berlebih di malam hari.
3. Muncul Benjolan
Benjolan atau munculnya benjolan baru bisa menunjukkan adanya pertumbuhan sel tidak normal. Hal ini terjadi ketika sel membelah secara tidak terkendali, lalu membentuk massa di area tertentu tubuh.
Massa ini berpotensi menjadi tumor, yang mungkin bersifat jinak (non-kanker) atau ganas (kanker).
4. Batuk Terus-menerus
Batuk terus menerus juga dapat menjadi pertanda kanker, khususnya kanker paru. Pertumbuhan kanker di paru memicu iritasi jaringan atau membuat penyumbatan.
Batuk yang dihasilkan merupakan upaya tubuh untuk membersihkan apapun yang menghalangi.
5. Gangguan Pencernaan
Perubahan kebiasaan buang air besar bisa menjadi tanda masalah kesehatan, seperti kanker kolorektal. Tumor di usus besar atau rektum dapat memicu penyumbatan atau iritasi usus yang mengubah proses pembuangan limbah.
Tumor dapat mengubah ukuran tinja, memicu sembelit atau diare, hingga mengakibatkan darah dalam tinja.
Ranj mengingatkan pemeriksaan secara langsung oleh dokter perlu dilakukan. Ini untuk melihat apakah gejala yang dialami memang berkaitan dengan kanker atau tidak .