
PUSATECNO , Garmin merupakan salah satu brand smartwatch yang populer di kalangan pecinta gadget. Ini lantaran perusahaan teknologi asal Amerika Serikat ini sering merilis produk smartwatch yang dibekali teknologi paling mutakhir. Di samping itu, ketahanan bodinya pun tidak perlu diragukan lagi.
Tampilannya yang keren mampu memikat hati konsumen khususnya para milenial dan Gen Z. Lantas, produk smartwatch Garmin apa saja yang patut diburu di tahun 2025. Berikut ini daftarnya!
1. Garmin Venu 3

Garmin Venu 3 mengusung desain stylish sehingga dapat menujang penampilan penggunanya. Smartwatch ini telah dilengkapi dengan layar AMOLED berukuran 1,4 inci. Dalam satu kali pengisian penuh, baterainya dapat beroperasi selama dua minggu.
Akan tetapi, jika GPS terus diaktifkan maka, baterai Garmin Venu 3 hanya mampu bertahan selama 26 jam. Banyak mode olahraga yang bisa dipilih mulai dari running, cycling, dan lain-lain. Agar bisa membawa pulang jam tangan pintar ini, kamu harus menyediakan dana sebesar Rp7 jutaan.
2. Garmin Vivoactive 5

Garmin Vivoactive 5 juga dilengkapi dengan layar jenis AMOLED. Namun, smartwatch ini memiliki diameter lingkaran yang lebih kecil sehingga cocok dipakai oleh pria dan wanita. Disediakan memori penyimpanan internal sebesar 4GB agar kamu dapat menyimpan lagu-lagu favoritmu.
Tidak sampai disitu, para penggunanya juga bisa mendengarkan musik secara streaming. Performa GPS-nya pun dapat diandalkan ketika kamu berpergian ke wilayah asing. Soal harga, Garmin Vivoactive 5 dibanderol Rp3,2 jutaan.
3. Garmin Fenix 8

Garmin Fenix 8 merupakan salah satu produk smartwatch flagship dari perusahaan Garmin yang dijual dengan harga selangit. Komponen hardware yang dibenamkan paling terbaik di kelasnya. Jam tangan pintar ini telah ditenagai baterai berkapasitas jumbo dengan masa pemakaian selama 16 hari serta memori internal sebesar 32 GB.
Dengan begitu, kamu dapat menyimpan berbagai jenis file mulai dari video, foto, lagu, dan lain-lain. Performa layarnya juga layak diancungi jempol karena mampu menampilkan kualitas gambar yang super jernih. Sayangnya, Garmin Fenix 8 dipatok dengan harga yang dapat menguras kantong yakni Rp19 jutaan.
4. Garmin Enduro 2

Daya tarik dari Garmin Enduro 2 terletak pada ketangguhan bodinya yang luar biasa. Inilah yang membuatnya cocok dipakai bagi para pecinta alam. Fitur outdoor yang diberikan pun tergolong lengkap, salah satunya adalah senter yang memiliki cahaya yang sangat terang.
Permukaan layarnya telah diproteksi oleh kaca safir agar tahan terhadap goresan dan benturan. Lebih menariknya, Garmin Enduro 2 mampu dibawa menyelam di dalam air hingga kedalaman 100 meter. Masuk dalam kategori smartwatch high-end, Garmin Enduro 2 dipatok Rp11 jutaan.
5. Garmin Forerunner 165

Garmin Forerunner 165 diperuntukan buat konsumen yang mempunyai budget terbatas. Smartwatch ini menawarkan layar cerah sehingga kamu masih dapat melihat notifikasi masuk dengan jelas meskipun di bawah sinar matahari. Selain itu, bobotnya yang ringan yakni 39 gram membuatnya terasa nyaman saat dipakai di pergelangan tangan.
Di bagian belakang, terdapat sensor yang dapat memantau kondisi tubuh penggunanya. Untuk konektivitas, Garmin Forerunner 165 dilengkapi bluetooth dan WiFi. Jika tertarik, kamu cukup merogoh kocek sebesar Rp4 jutaan.
Kualitas produk smartwatch besutan perusahaan Garmin memang tidak perlu diragukan lagi. Bagi kamu yang ingin memiliki smartwatch baru di tahun ini, kelima produk di atas dapat dijadikan pilihan.