
PUSATOTO – PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) menghadirkan edisi spesial dari salah satu model ikoniknya, yaitu Mazda MX-5 35th Anniversary Edition, pada Jumat (14/3/2025).
“Mazda MX-5 memiliki makna yang mendalam bagi Mazda, karena melalui model inilah filosofi Jinba-Ittai pertama kali diterapkan,” ujar Chief Operating Officer PT EMI, Ricky Thio.
1. Hari jadi yang ke-35

Sesuai namanya, Mazda MX-5 edisi spesial ini hadir untuk merayakan ulang tahun mobil roadster tersebut yang ke-35 pada 2024.
“Konsep keselarasanantara pengemudi dan kendaraan ini menjadi dasar dalam pengembangan chassis dynamics, yang kini menjadi prinsip utama dalam setiap pengalaman berkendara Mazda,” tambah Ricky Thio.
2. Warna eksklusif

Mazda MX-5 35th Anniversary Edition hadir dalam satu pilihan warna eksklusif, Artisan Red Metallic. Warna ini merupakan inovasi keempat dari teknologi pengecatan Takuminuri yang menawan.
Tampilan mewah eksteriornya diperkuat dengan pelek 17 inci twin-spoke berwarna terang. Kemudian ada rear spoiler sewarna body yang memberikan sentuhan aerodinamis, sementara badge nomor seri pada sisi kanan kendaraan, menegaskan eksklusivitasnya sebagai edisi perayaan.
3. Hanya tersedia 5 unit

Dalam keterangan resminya, Mazda menyebutkan kalau MX-5 edisi spesial ini tersedia dalam edisi terbatas, yaitu hanya 5 unit saja di seluruh Indonesia.
Untuk banderolnya, mobil ini dijual dengan harga Rp973,3 juta on the road Jakarta.